5 Rekomendasi Earphone Bluetooth Terbaik Rp 400 Ribuan

Seiring mobilitas masyarakat saat ini yang begitu tinggi, teknologi semakin canggih guna memudahkan aktivitas seseorang. Salah satunya dengan penggunaan earphone yang tidak lagi menggunakan kabel melainkan tersambung melalui Bluetooth. Ada beberapa rekomendasi earphone bluetooth terbaik cocok untuk menemani kesibukan Anda.

Dengan adanya teknologi canggih, aktivitas manusia memang lebih mudah dan praktis. Begitu pula dengan adanya earphone bluetooth yang membuat orang tidak kebingungan ketika mendapatkan panggilan atau hanya sekadar mendengarkan musik.

5 Rekomendasi Earphone Bluetooth Terbaik 2021

Kebutuhan teknologi yang selalu berkembang membuat banyak orang selalu update dengan teknologi terbaru. Salah satunya adalah earphone yang dulunya menggunakan kabel kini hanya menyambungkan antara smartphone dengan earphone melalui bluetooth.

Untuk memenuhi gaya hidup Anda, berikut 5 rekomendasi earphone bluetooth terbaik saat ini menurut pickybest.id :

  1. Endurance Peak

Earphone ini memiliki desain yang unik namun tetap terkesan berkelas karena didesain tidak mudah lepas dari telinga. Selain itu, earphone ini juga dilengkapi fitur waterproof sehingga aman ketika terkena air.

Earphone ini didesain bagi Anda yang tidak bisa lepas dari penggunaan earphone. Jadi, sangat cocok bagi Anda yang gemar memutar video tanpa terganggu kabel dan masih banyak lagi. Untuk bisa menikmati earphone Bluetooth ini, Anda harus menyiapkan uang sekitar Rp 2,5 Jutaan.

  1. Apple Airpods

Salah satu perusahaan teknologi terkemuka yakni Apple juga tidak kalah dalam mengeluarkan produk earphone wireless yakni Apple Airpods. Dari segi bentuk, Airpods ini seperti halnya earphone pada umumnya. Sedangkan untuk daya tahan baterai Airpods mampu bertahan sampai 24 jam.

Apple memberikan sentuhan chip W1 yang bertujuan untuk membuat koneksi perangkat lebih stabil dan hasil suaranya jernih. Bagi Anda yang ingin memakai produk Apple ini, siapkan uang sekitar Rp 800 Ribuan.

  1. Samsung Gear iconX

Salah satu rival Apple yakni Samsung juga mengeluarkan earphone wireless yang tidak kalah canggih yakni Samsung Gear iconX. Earphone ini sangat cocok bagi Anda yang hobi jogging atau olahraga karena dilengkapi fitur fitness tracker. Artinya, tanpa harus menggunakan smartphone Anda bisa mengetahui informasi detak jantung dll.

Selain itu, dalam earphone ini terdapat memori penyimpanan dengan kapasitas 4GB sehingga Anda bisa menyalakan musik tanpa harus menggunakan smartphone. Cukup dengan harga Rp 200 Ribuan Anda sudah bisa menggunakan earphone canggih ini.

  1. QCY T1 Pro

Earphone Bluetooth ini didesain dengan tampilan praktis dan ear wings sehingga tidak mudah jatuh dari telinga selama digunakan. Selain itu, earphone ini juga diklaim lebih kokoh karena terbuat dari bahan metal. Anda hanya cukup menyiapkan uang sekitar Rp 300 Ribuan untuk menggunakan earphone ini.

  1. Huawei FreeBuds 3

Produk bluetooth ini didesain dengan tampilan minimalis dan nyaman digunakan. Selain itu, earphone juga tidak berjeda sehingga sangat cocok bagi Anda yang ingin mendengarkan musik dan bermain game. Untuk membeli earphone Bluetooth ini, siapkan uang sekitar Rp 2 Juta.

Kenali Ciri Dari Rekomendasi Earphone Bluetooth Terbaik Ini Sebelum Membeli

Ketika akan membeli suatu produk, akan lebih baik jika mengenali suatu produk tersebut. Begitu pula dengan earphone, ada beberapa cara memilih earphone yang tepat yakni

  1. Bukan hanya sekadar tampilannya, pilih earphone yang sesuai dengan kenyamanan di telinga.
  2. Lihat spesifikasi bluetooth dan sebaiknya pilih yang memiliki suara jernih.
  3. Jika untuk aktivitas sehari-hari, sebaiknya pilih earphone dengan koneksi Class 2.
  4. Pilih earphone dengan daya tahan baterai terlama setidaknya dapat memutar musik selama 5 jam tanpa henti.
  5. Kenali fitur tambahan pada earphone tersebut.

Apakah Anda sudah menemukan earphone sesuai dari rekomendasi earphone bluetooth terbaik di atas? Pastikan untuk memperhatikan dalam cara memilih earphone karena bukan hanya harga mahal atau pun tampilannya yang menarik melainkan perhatikan segi kenyamanan saat digunakan.