Cara Meracik Kopi Yang Benar

Siapa yang tidak tergoda dengan kenikmatan kopi yang di racik sesuai dengan takaran yang pas. Rasanya sungguh menggoda dengan seduhan menggoda dan rasa yang bikn lidah ketagihan terus. Kopi atau yang memiliki nama latin coffee merupakan tanaman yang berasal dari Arap dimana hingga saat ini kehadiran kopi semakin mendunia dan memiliki banyak sekali penggemar. Di balik cita rasa yang nikmat ternyata kopi memiliki sejarah keberadaannya sendiri. Kopi sudah ada sejak jauh di abad ke 9 yang telah lalu. Kopi sendiri berasal dari dataran tinggi Ethiopia.

Orang orang zaman Ethiopia dulu memang senang untuk menanam bijih kopi. Hingga meluasnya tanaman biji kopi di perdagangkan oleh bangsa Arab hingga ke seluruh dunia. Kopi merupakan salah satu tanaman yang juga populer dan sekaligus memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh. Nah, kok bisa? Ya, biji kopi mengandung bahan bahan yang di perlukan oleh tubuh. Terutama saat penyeduhan kopi yang di lakukan dengan tanpa gula atau kopi murni. Kopi tanpa menggunakan campuran gula atau susu, lebih banyak mengandung zat antioksidan dan juga nutrisi yang sangat bermanfaat untuk tubuh.

Tak hanya sampai di situ saja, dalam biji kopi juga mengandung riboflavin atau vitamin B2, B5, B3 hingga mangan, natrium, magnesium hingga kalium. Semua zat zat yang terkandung dalam biji kopi tersebut baik dalam mengendalikan kolesterol. Kandungan kafein yang terdapat dalam kopi sangat baik dengan manfaatnya seperti menurunkan tingkat stres, depresi hingga darah tinggi. Nah, kalau anda mengalami masalah stres anda bisa mengkonsumsi kopi untuk meredakan tingkat kegalauan anda.

Kandungan Kafein Dalam Biji Kopi Mampu Atasi Suasana Hati Seseorang

Rasa nikmat yang terdapat pada aroma kopi memang sangat baik dalam mengembalikan suasana hati anda. Dengan menyeduh kopi pun semangat anda bisa kembali pulih asal dengan cara meracik kopi dengan benar. Penyeduhan kopi bisa di tambahi dengan coffee accessories agar mendapatkan rasa yang lebih nikmat. Mengkonsumsi secangkir kopi bisa di lakukan di waktu waktu yang tepat dan suasana yang nyaman. Misalnya anda bisa menyeduh kopi saat waktu pagi hari setelah bangun tidur atau saat anda tengah sibuk mengerjakan beberapa tugas. Ditemani dengan secangkir kopi kemungkinan rasa yang di hasilkan akan lebih terasa nikmat dan sedap.

Kandungan kafein pada biji kopi mampu membuat tubuh terasa lebih fresh dan bertenaga. Seandainya, anda memiliki masalah seperti pekerjaan atau kelelahan anda bisa mencoba untuk menenggak secangkir kopi yang nikmat. Dan rasakan sensasinya. Jangan lupa tambahkan kopi dengan coffee accessories seperti susu sebagai campurannya untuk mendapatkan hasil yang lebih nikmat.

Kenikmatan dalam setiap seduhan kopi memang sangat di pengaruhi oleh jenis kopi dan bagaimana cara penyeduhan kopi tersebut. Karena dua hal ini bisa mempengaruhi tingkat kenikmatan dan rasa yang di hasilkan di dalamnya. Oleh karena itu, sebagai pecinta kopi sangat di haruskan untuk mengetahui bagaimana cara penyeduhan kopi dengan tepat dan benar. Cara meracik kopi yang tepat bisa dengan langkah langkah sebagai berikut. Langkah pertama, sebelum anda menyeduh secangkir kopi, pastikan ketahui beli bahan pembuatan kopi yang asli dan bersih. Artinya cangkir yang digunakan untuk kopi bebas dari minyak atau sisa seduhan kopu yang lain.

Cara Penyajian Kopi Dengan Benar Untuk Rasa Yang Optimal

Sesegara seduh kopi selagi masih hangat, karena saat itu rasa kenikmatan akan lebih terasa, berbeda jika kopi sudah menjadi lebih dingin. Rasa yang di hasilkan pun juga akan terasa berbeda. Saat anda ingin membuat kopi sendiri di rumah, belilah biji kopi yang terbaik lalu anda bisa menggilingnya sebelum anda seduh terlebih dahulu. Belilah alat penggiling yang bisa menggiling biji kopi hingga halus dan hasilnya pun cukup memuaskan untuk di minum. Dalam mendapatkan cita rasa kopi yang berkualitas, peracikan kopi dengan menggunakan air yang bersih dan sudah melewati penyaringan.

Gunakan suhu air yang ideal sekitar 90 derajat celcius. Gunakan suhu yang tepat optimal saat memasak kopi. Jangan sampai terlalu panas atau sebaliknya terlalu dingin, karena suhu air yang di gunakan pun bisa mempengaruhi nilai cita rasa kopi yang telah di hasilkan. Dalam meracik kopi pun anda harus ingat waktu yang bisa anda gunakan agar mendapatkan hasil kopi yang pas untuk di seduh. Rasa kenikmatan dalam kopi akan terasa sekitar 5 menitan setelah kopi dan air panas menyatu. Saat anda menyeduhnya namun kopi tidak terasa nikmat kemungkinan persoalanya terletak pada kopi dan air yang di sajikan kurang optimal.

Rasa kenikmatan kopi terletak saat setelah beberapa menit kopi dan air panas menyatu di dalamnya. Untuk itu, agar rasa yang di hasilkan tetap nikmat maka sesegera mungkin untuk menyeduhnya. Gunakan suhu yang lebih lama bertahan, anda bisa menggunakan secangkir mug untuk wadah kopi. Menyeduh kopi saat dingin memang tidak akan senikmat saat kopi tersebut masih panas dalam suhu yang optimal. Namun, hal ini lebih baik daripada anda harus memanaskan kopi ulang agar lebih panas. Nah, oleh sebab itu sebelum memasak kopi, anda harus tahu takaran, suhu dan cara penyeduhan kopi terbaik.