Tanpa Panik, Berikut 5 Cara Mengatasi Step Pada Anak Yang Bisa Diterapkan

Pixabay.com

Anak anak yang mengalami demam memungkinkan untuk mengalami step atau kejang. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai infeksi yang menyerang saluran pernafasan bagian atas, infeksi telinga atau roseola. Roseala sendiri merupakan infeksi yang bisa menyebabkan ruam serta demam tinggi. Ketika step terjadi, orang tua tentunya merasa khawatir dan menjadi panik. Beberapa cara mengatasi step pada anak yang bisa dilakukan ketika anak mengalami step.

Pertolongan Pertama Yang Diberikan Untuk Anak Step atau Kejang

  1. Memastikan Posisinya Ke Samping

Ketika anda menyaksikan anak yang kejang karena demam, maka anda harus berusaha untuk tetap tenang. Sehingga anda bisa melakukan pertolongan pertama dengan tepat. Di kecil yang berada di tempat tidur, pastikan berada dalam  posisi yang miring atau menyamping. Posisi kepala berada ke salah satu sisi ini, akan mencegah anak tersedak dan memudahkan air liur maupun muntah sewaktu waktu tidak akan masuk ke pernafasannya.

  1. Melonggarkan Pakaian

Anak yang sedang mengalami step, akan kehilangan kontrol akan dirinya, sehingga anda harus memastikan kondisinya baik. Salah satunya adalah dengan melonggarkan pakaian yang dikenakannya. Tujuannya adalah untuk mencegah adanya sesak nafas karena step yang terjadi. Langkah sederhana ini juga akan membuat si kecil menjadi lebih nyaman ketika bernafas. Anda juga tak perlu memasakkan menahan gerakan si kecil, cukup jaga agar tetap nyaman.

  1. Usahakan Tak Memasukkan Benda Asing

Ketika si kecil mengalami kejang kejang, maka usahakan agar anda tidak membuat kondisinya semakin memburuk. Dalam hal ini, anda tidak diperkenankan untuk memasukkan berbagai benda asing ke dalam mulut. Termasuk juga obat obatan maupun air minum jika tidak ada rekomendasi dokter. Cukup tenangkan si kecil dan membuatnya nyaman sehingga tidak semakin panik.

  1. Menjauhkan Dari Benda Berbahaya

Cara mengatasi step pada anak selanjutnya adalah menjauhkan si kecil dari berbagai benda yang berpotensi untuk melukainya. Ketika si kecil mengalami step, mereka tidak akan sadar dengan apa yang dilakukannya. Mereka juga tidak akan terkendali, sehingga anda harus menjauhkan segala barang yang bisa melukainya. Dan berada di tempat yang datar dan tidak dalam keramaian, tempat tidur menjadi tempat yang tepat.

  1. Membawa Ke Rumah Sakit

Saat si kecil masih kejang kejang, orang tua harus tetap mengawasinya hingga si kecil terbangun dan dalam kondisi sadar sepenuhnya. Ketika sedang kejang, anak memang tidak dalam kondisi yang sadar sepenuhnya. Tetapi, saat si kecil mulai kesulitan bernafas ataupun kulitnya membiru, maka anda tak perlu pertimbangan. Langsung bawa saja ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan yang paling tepat.

Beberapa langkah untuk atasi anak ketika step tersebut bisa anda terapkan. Dari semuanya, penting untuk anda dalam kondisi yang tenang dan tidak panik. Dengan begitu akan memudahkan anda dalam memberikan pertolongan pada si kecil. Jika memang di rasa semakin memburuk, maka anda harus segera membawanya ke rumah sakit sebelum makin parah.