Penyebab dan Cara Mengatasi Bayi Sembelit

Ada beberapa cara dalam mengatasi sembelit pada bayi. Mudah untuk mengetahui para orang dewasa dan anak – anak yang mengalami sembelit, tetapi akan sulit pada bayi. Bayi masih belum bisa mengatakan bila ada bagian tubuh mereka yang sakit. Satu hal yang perlu ditandai pada saat bayi mengalami sembelit adalah ketika bayi mengeluarkan feses yang keras dan kering.

Penyebab dan Cara Mengatasi Bayi Sembelit

Penyebab Bayi Sembelit

Bayi yang baru mendapatkan MPASI biasanya yang paling sering mengalami sembelit. Ketika diberi porsi makan yang terlalu banyak juga mengakibatkan sembelit pada bayi. Pemberian susu formula yang berlebihan atau tidak cocok juga dapat menyebabkan sembelit. Selain itu bayi yang kekurangan ASI juga akan mengalami sembelit.

Makanan berserat memang bagus bagi tubuh, tetapi bila bayi diberi terlalu banyak makanan berserat maka dia akan mengalami sembelit. Sembelit juga bisa menjadi tanda bahwa bayi Anda memiliki alergi terhadap jenis makanan tertentu. Kurangnya asupan air putih juga menjadi penyebab terjadinya sembelit.

Cara Mengatasi Sembelit Pada Bayi

Cara mengatasi sembelit pada bayi bisa dilakukan secara alami di rumah. Berikan cairan yang cukup pada bayi dan tetap berikan ASI eksklusif. Coba untuk mengganti susu formula atau batasi pemberian pada bayi. Cobalah membuat jus buah untuk si kecil. Kandungan buah sangat bagus untuk mengatasi sembelit, tetapi jangan gunakan gula.