Paling Efektif, Yuk Simak 4 Cara Merangsang Agar Janin Bergerak Aktif Disini

Selama proses kehamilan pastinya ibu hamil akan merasakan beragam gejala. Dimana gejala tersebut muncul akibat perubahan fisik yang terjadi pada janin di dalam kandungan. Karena itulah, ibu hamil diperlukan untuk menjaga kesehatan dan nutrisinya demi kesehatan si kecil. Untuk bisa memeriksa keadaan si kecil, alangkah baiknya anda melakukan cara merangsang agar janin bergerak aktif.

Cara Merangsang Supaya Si Kecil Bisa Bergerak Aktif

  1. Mengobrol dengan Si Kecil

Bisa dibilang cara pertama ini merupakan langkah sederhana yang bisa anda lakukan demi merangsang si kecil bisa bergerak dengan aktif. Perlu anda ketahui, bahwa sang buah hati telah memiliki kemampuan mendengar yang mulai berkembang di usianya 4 hingga 22 minggu. Dengan memberikan stimulus suara orang di sekitarnya, akan memberikan dampak yang baik bagi janin.

Cobalah untuk merasakan perbedaan dikala anda mengajaknya bercerita atau mengobrol mengenai kegiatan keseharian. Pastinya si kecil akan merasakan kebahagian yang lebih, karena mendapatkan hal yang baru dari kisah yang anda ceritakan pada si kecil. Tak hanya itu saja, kebiasaan ini juga dinilai ampuh tingkatkan ikatan batin antara anda dengan sang buah hati.

  1. Menyalakan Lagu

Selain memberikan stimulus suara dari orang tua, anda pun bisa memberikan stimulus suara lainnya melalui lagu ataupun nyanyian. Sebagai contohnya, yaitu dengan menyalakan sebuah musik yang menenangkan melalui earphone atau headphone kemudian tempelkan pada perut anda. Dikala anda melakukan hal ini, pastikan bahwa suara musik tersebut tidak terlalu keras.

  1. Memberikan Stimulus Berupa Cahaya

Bila biasanya ibu hanya memberikan stimulus berupa suara saja, maka anda bisa melakukan stimulus cahaya satu ini pada si kecil. Perlu anda ketahui bahwa di trimester kedua tepatnya minggu ke 22, si kecil dipercaya sudah bisa membedakan terang dan gelap. Untuk itu, anda bisa melakukan stimulasi gerakannya dengan memainkan lampu senter pada perut.

  1. Mengonsumsi Makanan Manis Bergizi

Sebagaimana yang telah diketahui, bahwa ibu hamil disarankan untuk selalu mengonsumsi makanan yang bergizi. Hal ini dilakukan tidak lain bertujuan agar perkembangan si kecil di dalam perut lebih maksimal. Namun apakah anda tahu, ternyata janin pun bisa memberikan respon tatkala terjadi peningkatan kadar gula darah dalam tubuh sang ibu.

Cara merangsang agar janin bergerak aktif satu ini bisa dilakukan, dengan cara anda mengonsumsi atau nyemil beberapa makanan manis namun tetap sehat, misalnya saja buah, selai, jus, ataupun keju. Ketika mengonsumsinya, anda juga perlu memastikan kadar gula darah tetap normal agar masa kehamilan bisa tetap berjalan dengan lancar dan sehat hingga proses persalinan.

Memastikan kondisi ibu hamil tetap sehat, memang perlu dilakukan. Namun hal ini juga diperuntukkan agar si kecil dalam perut bisa berkembang dengan baik. Bila anda ingin memastikan kondisi janin baik baik saja, maka anda bisa melakukan beberapa cara perangsangan yang disebutkan diatas agar si kecil bisa bergerak dengan aktif.